Model Plafon Rumah Sederhana, Murah dan Elegan Berserta Harganya

Berbagi Yuk!

Meskipun tidak terlalu sering dilihat, namun nyatanya banyak orang mencari ide plafon rumah sederhana dan murah. Bagian plafon memang bisa menambahkan kesan tertentu, terutama di ruang tamu atau ruang keluarga. Sayangnya kebanyakan masih kebingungan dalam memilih ide desainnya. Oleh karena itu, pada kali ini akan dibahas mengenai beberapa rekomendasi bisa Anda pilih.

plafon rumah sederhana dan murah

Baca Juga : Perbandingan Harga Plafon PVC Dan Gypsum 

Ide Plafon Rumah Sederhana Tapi Elegan

1. Futuristik

plafon futuristik

Pertama adalah model futuristik. Desain ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai sebuah kebaruan, terutama dalam hal penampilan rumah. Gunakan plafon berbentuk melekuk agar menciptakan sebuah tekstur tersendiri. Selain itu, jika perlu tambahkan lampu pada bagian tersebut. Tujuannya adalah meningkatkan kesan dramatis ditimbulkan. Dijamin para tamu akan terpukau ketika melihatnya.

judul gambar

2. Naturalis

Plafon Naturalis

Di era modern seperti ini justru tema alam atau naturalis malah lebih sering dipilih. Pasalnya, banyak orang merindukan kesejukan akan keindahan alam. Oleh karena itu, tidak salah apabila Anda ingin menggunakan tema tersebut. Gunakan kayu berbentuk kotak pada bagian plafon. Agar usianya lebih panjang, jangan lupa pilih bahan berkualitas serta anti rayap.

3. Tema kerajaan

plafon tema kerajaan

Tema ini mungkin cukup sederhana namun bisa menimbulkan kesan sangat mewah. Meskipun bertema kerajaan, Anda bisa menerapkannya secara minimalis. Hadirkan kayu dengan ukiran pada sebuah ruangan. Sama seperti sebelumnya, pilih kayu berkualitas dan anti rayap agar usianya tahan lama. Gunakan cat mengilap supaya memperkuat karakter dari serat kayu.

Baca Dulu :

4. Cermin

plafon cermin

Ada berbagai macam kelebihan menggunakan cermin pada sebuah ruangan. Salah satu fungsi tersebut adalah mampu membuat ilusi ruangan terkesan lebih luas. Namun, tahukah Anda bahwa cermin juga bisa dijadikan ide desain plafon rumah? Gunakan cermin pada seluruh bagian hingga membentuk bulat, segitiga, ataupun kotak. Namun, pemasangannya memang harus cukup teliti karena apabila terjadi kecelakaan akan melukai pekerja.

5. Motif tegel

Plafon Motif Tegel

Jika berbicara mengenai motif tegel, mungkin hal pertama yang terbesit di pikiran adalah bagian lantai. Namun, ternyata tegel juga bisa diterapkan pada bagian atas ruangan. Caranya memang agak sedikit rumit. Pertama, buat plafon menggunakan gypsum kemudian gunakan jasa guna membuat motif. Gunakan kombinasi warna berbeda-beda agar membuatnya terlihat lebih menarik.

6. Balok merah

plafon balok merah

Model plafon sederhana tapi mewah yang terakhir adalah adanya tambahan balok merah. Balok merah akan membuat ruangan menjadi sedikit lebih berwarna. Apabila ingin mengaplikasikan desain ini, gunakan warna cerah di bagian lain seperti warna putih pada dinding. Tujuannya adalah agar balok merah ini bisa menjadi pusat perhatian ketika pertama kali masuk ruangan tersebut.

Model Plafon Rumah Sederhana dan Harganya

1. Klasik

Plafon Klasik

Model klasik sepertinya adalah yang paling sering digunakan oleh kebanyakan orang. Hal tersebut tidak terlepas dari biayanya relatif terjangkau serta kesan unik tetap dapat diperoleh. Agar karakter klasik menjadi lebih kuat, Anda bisa menambahkan kaca guna menyeimbangkan cahaya di dalamnya. Harga plafon rumah sederhana seperti ini adalah sekitar Rp300.000,00 per meter persegi.

2. Kaca

Plafon Kaca

Selanjutnya adalah model kaca. Agar tidak seperti plafon rumah biasa, desain ini bisa menjadi pilihan tepat. Bayangkan, setelah seharian merasakan lelahnya bekerja, Anda dapat beristirahat di atas kasur sambil memandang langit. Untuk bisa mendapatkan kenyamanan seperti ini, Anda perlu merogoh kocek sekitar 1,4 juta rupiah per meter persegi.

Ketahui :

Jadi, dari beberapa contoh plafon rumah sederhana dan murah di atas, mana yang paling menarik perhatian Anda? Silakan pilih sesuai kesukaan masing-masing individu atau karakter utama dari rumah tersebut.


Berbagi Yuk!

Leave a Comment