Ukuran Jarak Reng Kanopi Baja Ringan Atap Galvalum

Berbagi Yuk!

Bagaimana cara menghitung kebutuhan atap seng galvalum? Berapa ukuran jarak reng baja ringan atap galvalum? Ketahui juga kelebihan dan kekurangan atap galvalum ini serta harga atap galvalum terbaru !


jarak reng baja ringan atap galvalum

RwHome.web.id — Di Indonesia, pada awalnya galvalum lebih banyak dipakai untuk kanopi didepan rumah. Namun saat ini tidak sedikit yang menggunakannya untuk atap rumah. Dan semakin kesini banyak muncul jasa pemasangan atap galvalum ini. Bahkan, bengkel las yang membuat teralis atau pintu garasi pun bisa memasang kanopi dengan atap galvalum. Pemasangannya bisa dengan rangka besi hollow.

Jenis atap galvalum merupakan salah satu jenis atap yang mulai di gemari para kontraktor untuk mempercantik tampilan. Awal mulai munculnya produksi galvalum adalah berasal dari Jepang. Bahan pembuatan galvalum sendiri adalah baja ringan dengan lapisan silikon, zink dan alumunium. Diharapkan dengan komposisi tersebut, mencegah terjadinya oksidasi secara berlebihan. Bagi anda yang tertarik menggunakan galvalum, akan kami jelaskan Cara menghitung kebutuhan atap galvalum.

Keunggulan Atap Galvalum

ukuran reng baja ringan
Ukuran reng baja ringan atap galvalum

Sebelum anda memutuskan untuk memilih atap galvalum, tidak ada salahnya jika anda terlebih dahulu mengetahui keunggulan dari atap yang anda gunakan. Mari simak penjelasannya!

judul gambar
  • Tidak mudah lapuk adalah keunggulan dari atap galvalum. Sebagaimana bahan utama dari galvalum, tentunya dengan komposisi tersebut akan menjauhkan dari serangga parasit. Jika anda menggunakan bahan seperti tanah liat yang khawatir akan adanya hama serangga. Maka, dengan atap galvalum anda semakin irit dikantong. Karena tidak perlu mengganti atap.
  • Ringan, adalah sifat fisik dari galvalum. Jika atap yang anda gunakan ringan, maka akan menjaga rangka atap semakin awet. Tetapi, anda tak perlu khawatir. Meskipun ringan, bukan berarti tidak bisa melindungi anda dari sinar UV maupun hujan.
  • Efisiensi waktu. Karena bentuknya yang berbeda dengan atap dari tanah liat, yaitu lembaran. Maka, dapat mengurangi waktu untuk pemasangan.
  • Variasi bentuk yang fleksibel. Kebutuhan atap galvalum anda tidak perlu dikhawatirkan. Karena tersedia dalam berbagai macam bentuk, sehingga lebih dinamis.

Kekurangan Galvalum

Meskipun telah dijelaskan keunggulan dari atap galvalum. Perlu anda ketahui juga kekurangannya, sebelum menghitung kebutuhan atap galvalum.

  • Mudah menyerap panas. Jangan heran jika rumah anda terasa sangat panas saat matahari terik. Sebagaimana sifat aluminium yang mudah menyerap panas, anda perlu bahan pendukung untuk mereda panas tersebut.
  • Cenderung menimbulkan suara berisik. Terutama saat hujan ataupun terdapat biji – bijian yang jatuh di atasnya.
  • Mudah berubah warna

Cara Menghitung Kebutuhan Atap Seng Galvalum

kanopi seng galvalum
Kanopi seng galvalum

Setelah diberikan penjelasan mengenai keunggulan dan kekurangannya. Berikut akan dijelaskan cara menghitung kebutuhan atap galvalum.

Rumus: V = (PB + OVG) x (LB + OVG) : Cos derajat (derajat kemiringan)

Katerangan: V = Volume; PB = Panjang bangunan; OVG = Overstek genteng; LB = Lebar bangunan

Jika anda merasa kesulitan, anda hanya butuh mengukur luas rumah anda kemudian konsultasikan dengan penjual atau pemasangnya.

Ukuran Atap Galvalum dan Kisaran Harga

Salah satu alasan menggunakan baja ringan adalah harganya yang cukup murah dan aman dikantong. Apalagi bagi para pengusaha yang ingin melakukan permak toko ataupun gudangnya. Agar lebih jelas, berikut kisaran harga berdasarkan ukurannya. Harga ini bisa sewaktu – waktu berubah sesuai dengan kenaikan harga pasaran.

No Harga Ukuran
1 Rp46.000 0,2 mm x 1,8 m x 80 cm
2 Rp60.000 0,25 mm x 1,8 m
3 Rp68.000 0,25 mm x 2,1 m
4 Rp80.000 0,25 mm x 2,4 m
5 Rp100.000 0,25 mm x 3 m
6 Rp68.000 0,3 mm x 1,8 m
7 Rp81.000 0,3 mm x 2,1 m

 

Jarak Reng Baja Ringan Atap Galvalum

cara menghitung kebutuhan atap seng galvalum
Cara menghitung kebutuhan atap seng galvalum

Sebelum membahas cara pemasangan secara detail, berikut jarak reng galvalum yang perlu diperhatikan. Jarak reng baja ringan atap galvalum, memiliki maksimal jarak kuda – kuda antara 1,6 m sampai 1,8 m. Sedangkan jarak rengnya kisaran 600 – 900 milimeter, disesuaikan sudut kemiringan.

Cara Pemasangan Atap Galvalum

Sebagaimana sifat baja ringan yang mudah menghantarkan arus listrik, maka diperlukan kehati – hatian dalam proses pemasangannya. Tidak sedikit korban jiwa dalam pemasangan galvalum. Berikut cara tepat untuk pemasangan atap galvalum setelah menghitung kebutuhan atap galvalum.

  • Pastikan baja ringan telah terpasang dengan kuda – kuda yang kuat. Anda dapat memastikannya dengan memasang dynabolt (angkur).
  • Saat pemasangan, pastikan telah terpasang dengan tegak antara kuda – kuda dengan ringbalk.
  • Perhatikan letak tinggi apex, pada saat pemasangan nox.
  • Pemasangan harus rata dan tidak timbul gelombang.
  • Terdapat lapisan untuk melindungi yang harus dipastikan dalam keadaan baik.
  • Jika semuanya telah terpasang, pastikan tidak ada perubahan dalam proses penyelesaian. Hal ini bertujuan untuk mengurangi perubahan bentuk pada atap.
  • Terakhir, sebelum semuanya dianggap selesai. Pastikan telah membersihkan sisa – sisa potongan dari baja ringan. Supaya baja ringan yang digunakan tidak mudah terkena korosi ataupun kerusakan.

Itu tadi penjelasan tentang Cara Menghitung Kebutuhan Atap Galvalum. Dilengkapi dengan keunggulan, kekurangan, ukuran dan cara pemasangan. Semoga bermanfaat..


Berbagi Yuk!

Leave a Comment